Halo semua.
Aku mau nge-review skincare lagi nih.
Kali ini aku akan menceritakan pengalaman aku memakai sebuah produk skincare asal Korea, yaitu Benton Snail Bee High Content Essence. Ya, sesuai namanya, ini adalah essence wajah.
Awal mula aku berkenalan dengan produk ini berangkat dari masalah kulit wajahku yang (aku rasa) agak bertekstur. Aku punya bekas jerawat dan bopeng yang agak membuatku insecure. Maka aku memutuskan untuk mencari produk essence atau serum untuk mengatasi masalah tersebut, memperbaiki skin's barrier. Kenapa essence atau serum? Aku rasa, jenis produk itulah yang paling berperan penting dalam perawatan wajah--tanpa mengurangi fungsi skincare lain, terutama sunscreen.
Akhirnya aku menemukan postingan di sebuah akun Instagram yang membahas skincare yang sesuai dengan apa yang aku cari. Dalam postingan itu, ada beberapa rekomendasi essence dan serum untuk menghilangkan bopeng dan bekas jerawat. Setelah itu, aku coba mengecek harga-harganya di e-commerce untuk mencocokkan dengan budget-ku.
Akhirnya aku memutuskan untuk membeli Benton Snail Bee High Content Essence untuk essence-nya dan Some By Mi Snail Truecica Miracle Repair Serum untuk serum-nya. Namun aku tidak membelinya sekaligus, melainkan hanya membeli essence terlebih dahulu.
Klaim:Snail Bee High Content Essence adalah essence yang mengandung Snail Secretion Filtrate dan Racun Lebah yang baik untuk regenerasi sel, melembabkan, merawat elastisitas kulit, dan mengurangi kemerahan pada kulit. Selain itu, essence ini juga mengandung Niacinamide yang dapat mencerahkan dan meratakan warna kulit, serta membantu untuk menyamarkan noda hitam pada kulit. Kandungan Adenosine pada essence ini juga baik untuk membantu menyamarkan tanda penuaan dan menyamarkan garis-garis halus pada wajah. Direkomendasikan untuk kulit yang berjerawat, kusam, dan warna kulit yang tidak merata.
Manfaat:
- Melindungi kulit
- Memberikan nutrisi pada kulit
- Membantu meningkatkan vitalitas kulit
- Meningkatkan kondisi lapisan alami kulitKandungan Utama:Snail Secretion Filtrate, Aloe Barbadensis Leaf Juice, SH-Oligopeptide-1, Hollyhock RootsIngredients:Aqua (Water), Snail Secretion Filtrate, Butylene Glycol, Glycerin, Niacinamide, 1,2-Hexanediol, Aloe Barbadensis Leaf Juice, sh-Oligopeptide-1, Bee Venom, Plantago Asiatica Extract, Laminaria Digitata Extract, Diospyros Kaki Leaf Extract, Salix Alba (Willow) Bark Extract, Ulmus Campestris (Elm) Bark Extract, Althaea Rosea Root Extract, Aloe Barbadensis Leaf Extract, Beta-Glucan, Betaine, Acrylates/C10-30 Alkyl Acrylate Crosspolymer, Adenosine, Panthenol, Allantoin, Pentylene Glycol, Zanthoxylum Piperitum Fruit Extract, Pulsatilla Koreana Extract, Usnea Barbata (Lichen) Extract, Polysorbate 20, Lecithin, ArgininNetto: 60 ml.
Saat diaplikasikan ke wajah, cepat meresap dan melembabkan.
Produk ini aku beli pada bulan Juni 2021, namun baru memakainya pada bulan Agustus 2021 setelah menghabiskan essence sebelumnya, yang tentunya adalah produk lain.
Aku memakai essence asal Korea ini hampir setiap hari pada pagi dan malam harihari setelah pengunaan toner.
Setelah pemakaian kurang-lebih 4 bulan hingga Desember ini, aku baru merasakan efeknya sekarang. Sesuai klaimnya, bopeng di wajahku perlahan mulai hilang, walaupun tidak hilang sama sekali. Tapi jika dibandingkan dengan sebelum pemakaian, lebih banyak (bopeng) sebelum pemakaian.
Kalau ditanya "bakal beli lagi atau ganti produk lain?", jawaban aku: bakal beli lagi.
Sekian review skincare kali ini. Sampai jumpa di review berikutnya. Semoga bermanfaat.
0 Komentar